Education
Pendidikan merupakan pondasi yang sangat penting dan esensial bagi pembangunan suatu bangsa. Pendidikan berperan membangun SDM yang berkualitas, berkarakter, dan berdaya saing tinggi. BISA Indonesia berkomitmen dalam setiap kegiatan untuk berperan aktif meningkatkan kualitas SDM melalui pendidikan dari tingat yang paling sederhana. Ilmu pengetahuan akan menjadi basis utama dalam menyelenggarakan intervensi kepada pengelolaan alam yang lestari, berkelanjutan, dengan tetap berpihak pada kesejahteraan masyarakat disekitarnya.
Pendidikan adalah sarana sekaligus tujuan kehidupan yang lebih baik. Hal ini dikarenakan melalui pendidikan, seseorang dapat memposisikan dirinya untuk memperoleh kehidupannya dan karena hal itu pula akhirnya kesadaran seseorang tentang berbagai masalah di dunia ini dapat ditingkatkan. Seperti perawatan kesehatan, perilaku sosial yang tepat, hingga memahami hak-hak seseorang, dan dalam proses berkembangnya mampu menjadi warga negara yang lebih baik.
Pendidikan berkelanjutan ini berfungsi untuk mendidik generasi bangsa mewujudkan masyarakat sejahtera dan mandiri, lingkungan harmonis, dan bumi yang lestari. Hal ini dikarenakan pendidikan merupakan akar utama untuk mewujudkan itu. Penekanan yang kami gunakan disini cenderung pada pemberian “ilmu” itu sendiri kepada masyarakat. Kami percaya melalui ilmu itu masyarakat dapat lebih mandiri dan berguna bagi lingkungan di sekitarnya. Masyarakat lebih memahami aspek fungsional dirinya dan orang lain di lingkungan, sehingga muncul keharmonisan antar masyarakat dan alam. Walupun umumnya pembelajaran didapatkan dari pendidikan formal, kami percaya melalui pendidikan non-formal pula masyarakat dapat belajar. Sehingga kami tidak membatasi ruang lingkup masyarakat untuk terus bisa menikmati ilmu setiap hari tanpa terpaut usia, gender, status sosial, atau strata pendidikan.
Dalam fokus ini BISA Indonesia berkomitmen untuk menyediakan ilmu yang layak bagi masyarakat. Baik dalam penyediaan sarana prasarana yang nyaman untuk saling bertukar ilmu atau pengadaan buku/modul/ensiklopedia/materi lain sebagai sumber ilmu itu sendiri. Kami juga memberikan beasiswa penelitian bagi masyarakat yang ingin berdedikasi terhadap kesejahteraan masyarakat dan kelestarian bumi. Untuk itu BISA Indonesia percaya bahwa melalui pendekatan pendidikan berkelanjutan ini, masalah-masalah seperti perawatan kesehatan, pengentasan kemiskinan, kontrol populasi, pengangguran atau hak asasi manusia akan tertangani dengan baik.